-->

Bagian 4: Mengakses Pin Digital sebagai Inputan




sebelumnya saya telah menjelaskan cara mengakses port digital sebagai output dan selanjutnya sekarang saya akan menjelaskan cara mengakses port sebagai Inputan.


berikut program contoh sederhana


int val = 0;


void setup() {

pinMode(LED_BUILTIN, OUTPUT); pinMode(7, INPUT);

}


void loop() {

val = digitalRead(7); digitalWrite(LED_BUILTIN, val);


}


Penjelasan


int val = 0; adalah sebuah variable  dengan nama val( penamaan variable sesuai keinginan ) dengan tipe data integer (int) atau bilangan bulat dengan data diisi dengan nol (0) . variable secara awam saya sebut sebagai tempat penyimpanan data besarnya data yang akan disimpan diikuti oleh besarnya tempat penyimpanan berupa tipe data dalam contoh ini adalah Int ( integer ) . variable tersebut di taruh diluar bagian void setup() dan void loop() sebagai variable global supaya data bisa disimpan dari mana saja termasuk dari dalam dan atau luar void setup() dan void loop().


pinMode(7, INPUT);  sama seperti penjelasan artikel bagian 3 . pinMode menunjuk Port D7 untuk diakses sebagai INPUT atau OUTPUT sesuai dengan pilihan kita dan ditaruh di dalam void setup()


val = digitalRead(7); cara membaca dari kanan yaitu digitalRead(7) membaca data yang masuk melalui pin digital D7 kemudian menyimpannya di variable dengan nama val .


digitalWrite(LED_BUILTIN, val);  setelah data berhasil dibaca dan disimpan di variabel val kemudian digitalWrite memerintahkan LED_BUILTIN ( port D13 ) untuk mengeluarkan data dari variable val


prosesnya perlu diingat selalu berurutan dari atas ke bawah sesuai dengan diagram atau flowchart alat yang akan dibuat .


Semoga bermanfaat dan Terima kasih





LihatTutupKomentar